Pages

Pencipta Foto Ikonik Obama Menuai Tuntutan

Selasa, 07 Juni 2011




PUTRICANDRAMIDI - Kantor berita Associated Press menuntut sejumlah pihak, termasuk Urban Outfitters, atas penggunaan foto "Hope" (harapan) yang dibuat seniman Shepard Fairey.

Seniman Shepard Fairey bersama dengan hasil karyanya HOPE yang bergambar Presiden AS, Barack Obama. Gambar tersebut telah digunakan dalam kampanye kepresidenan Obama. (Foto: Nerd Banite)
Fairey menggunakan foto yang hak miliknya ada pada AP tanpa izin untuk menciptakan karyanya. Sang seniman dituntut oleh kantor berita tersebut atas pelanggaran hak cipta. Kasus itu telah diselesaikan.
AP menyatakan bahwa penggunaan foto itu di gambar yang dicetak pada kaus merupakan pelanggaran terang-terangan yang disengaja terhadap hak cipta foto tersebut.
Seorang juru bicara kantor berita itu mengatakan bahwa penggunaan foto-foto secara cuma-cuma tidak menghargai hasil jerih payah jurnalis.
AP melayangkan gugatan terhadap Urban Outfitters, Nordstrom, dan Zumiez. Akan tetapi, jumlah ganti rugi yang dituntut tidak diungkapkan.
Juru bicara wanita Nordstrom mengatakan bahwa perusahaan tersebut sudah mengetahui soal tuntutan itu. Namun, para perwakilan perusahaan lain belum memberikan tanggapan, demikian dilansir agensi berita AP.
Paul Colford, juru bicara AP, mengatakan, "Saat sebuah lembaga komersial seperti mereka, atau perusahaan yang menjual kaus kepada mereka, mendapatkan untung tanpa membayar dengan menggunakan foto AP tanpa kompensasi, maka hal itu tidak menghargai kemampuan AP dalam meliput berita."
Fairey, sang seniman jalanan, menggunakan foto hasil jepretan Mannie Garcia tahun 2006 tersebut untuk menciptakan karya seni Hope dalam kampanye kepresidenan Barack Obama di tahun 2008.
Fairey menuntut AP pada tahun 2010 dan meminta kantor berita itu menyatakan dirinya tidak melanggar hak cipta dengan hasil karyanya.
AP kemudian menuntut balik dan mengatakan bahwa Fairey membuat hasil karyanya dengan menggunakan foto AP tanpa kompensasi dan tanpa sebutan.
Kesepakatan yang dicapai pada bulan Januari lalu meminta kedua pihak bekerja sama dengan hasil karya itu dan berbagi hak atas barang dagangan yang menggunakan karya seni tersebut.
Sebagai bagian dari kesepakatan, Fairey, seniman asal New York tersebut, setuju tidak lagi menggunakan foto milik AP dalam hasil karyanya tanpa terlebih dahulu meminta izin.
Namun, besarnya kesepakatan finansial kedua belah pihak tidak diungkapkan.
Dalam pernyataan gabungan, kedua belah pihak tidak mencabut pandangan masing-masing mengenai isu hukum dalam perseteruan tersebut.
"AP akan terus secara waspada melindungi hak cipta atas foto-fotonya terhadap penyalinan dan komersialisasi yang tidak memiliki dasar penggunaan dengan tanpa izin," kata Tom Curley, presiden AP.
"Saya menghargai hasil kerja para fotografer dan mengakui pentingnya memberikan kesempatan pada seniman lain untuk menggunakan foto secara bebas tanpa melanggar hak cipta," kata Fairey.
Sang seniman dan AP juga sepakat bekerja sama dalam sejumlah karya foto yang akan diciptakan sang seniman berdasarkan foto dari kantor berita tersebut. (dn/bbc)

0 komentar:

Posting Komentar

Ayo gan Komentarnya jangan lupa,,,biar tambah semangat yang upload Film dan Game dan berita juga update artikelnya, kalau ada link yang mati laporkan juga disini ya...

 
gamers holic dan security web dan aneka ragam © 2011 | Designed by Bingo Cash, in collaboration with Modern Warfare 3, VPS Hosting and Compare Web Hosting
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...